Type Here to Get Search Results !

Bunda, Empal Gentong

Empal gentong ialah salah satu sajian kuliner khas yang wajib dicoba ketika ke Cirebon, akan tetapi apabila bunda ingin membuatnya dirumah silahkan simak resep dibawah ini:


Bahan:
  • 250 gram daging sapi sandung lamur
  • 250 gram hati sapi
  • 250 gram limpa sapi
  • 4 sendok makan minyak goreng
  • 4 lembar daun salam
  • 2 batang serai, memarkan
  • 1 liter santan encer dari 1 butir kelapa parut
  • 250 ml santan kental dari 1/2 butir kelapa parut
  • 2 sendok makan bawang goreng
  • 2 sendok makan daun bawang iris halus
Bumbu Halus:
  • 12 butir bawang merah
  • 8 siung bawang putih
  • 7 butir kemiri
  • 3 cm kunyit
  • 2 cm jahe
  • 2 cm lengkuas
  • 1/2 sendok teh merica butiran
  • 2 sendok teh garam
Cara Membuatnya:
  1. Rebus daging sapi dan jeroan dengan air secukupnya secara terpisah sampai empuk. Tiriskan dan poton - potong sesuai selera, kemudian digoreng sampai agak kering. Sisihkan 700 ml kaldu daging.
  2. Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus sampai harum. Tambahkan daun salam dan serai, aduk sampai layu.
  3. Masukan bumbu dalam panci kaldu, tuang santan encer, masak sampai mendidih kemudian masukan daging dan jeroan goreng, masak sampai bumbu meresap.
  4. Tuang santan kental, masak dengan api kecil sampai kuah kental dan berminyak.
  5. Angkat, taburi bawang goreng dan daun bawang. Hidangkan selagi hangat.

Post a Comment

0 Comments
* Please Don't Spam Here. All the Comments are Reviewed by Admin.

Top Post Ad

Below Post Ad

Ads Area